HOOK Entertaintment Bicara Terkait Investigasi Park Min Young Dan Pencekalan Perjalanan Di Pernyataan Terbaru

- Rabu, 15 Februari 2023 | 22:31 WIB
Park Min Young  (N/A)
Park Min Young (N/A)

Djakarta Nexus - Agensi yang menaungi aktris Park Min Young akhirnya mengeluarkan pernyataan terkait laporan yang mengatakan bahwa Park Min Young sedang diselidiki terkait keterlibatannya dengan mantan kekasihnya, Kang Jong Hyun

Hari ini, 15 February waktu setempat, mengungkapkan pernyataan yang dialihbahasakan ke Indonesia menjadi sebagai berikut:

" Pada tanggal 13 Januari, Park Min Young dengan setia menyelesaikan investigasi sebagai saksi. Saat ini, dia tidak memiliki larangan bepergian. Kami mohon maaf karena menyampaikan berita buruk ini di saat yang sulit. Kami mohon maaf karena terlambat merilis pernyataan kami. - HOOK Entertaintment" 

Baca Juga: Larangan Pengadilan Korea Terhadap Aktris Park Min Young Untuk Meninggalkan Negara Korea

Sebelumnya dilaporkan dalam beberapa media bahwa Park Min Young telah di cekal untuk bepergian keluar negeri dan sedang di investigasi untuk keterlibatannya dengan mantan kekasihnya Kang Jong Hyun dan kejahatan yang dilakukannya.

Berdasarkan laporan berita yang disampaikan di media Korea, penyidik menemukan bukti bahwa Kang Jong Hyun sebelumnya telah menggunakan nama Park Min Young pada aktivitas transaksi keuangannya. Kang Jong Hyun sendiri telah ditahan pada tanggal 2 February dan didakwa dengan tuduhan penggelapan, penipuan dan manipulasi saham.

Park Min Young dalam hal ini dilaporkan telah melakukan bantahan atas keterlibatannya dalam kejahatan yang dilakukan mantan kekasihnya tersebut.

Baca Juga: Malam Pengenangan bagi Seorang Gadis di Inggris yang Meninggal karena Identitas Seksualnya

Berikut adalah tampilan pernyataan yang dikeluarkan oleh HOOK Entertaintment dalam bahasa Korea.

Statement HOOK Entertaintment terkait pencekalan
Statement HOOK Entertaintment terkait pencekalan (unknown)

dimana, bila dialihbahasakan ke Bahasa Indonesia akan memiliki arti sebagai berikut:

Halo, ini adalah Hook Entertainment.

Kami ingin menanggapi berita yang melaporkan tentang investigasi agensi kami, Park Min Young dengan jaksa penuntut dan larangan perjalanannya.

Pada 13 Januari, Park Min Young dengan setia menyelesaikan investigasi sebagai saksi. Saat ini, ia tidak memiliki larangan bepergian.

Kami mohon maaf karena telah menyampaikan berita buruk di saat yang sulit ini. Kami mohon maaf karena terlambat merilis pernyataan kami.
 

Baca Juga: Tahukah Anda Bahwa Berdasarkan Sejarah Teddy Bear Pertama Kali Dijual Per 15 February 1903?

Sebelumnya dikabarkan bahwa pada tanggal 10 November 2022, Agen Kepolisian dari National Police Agency Korea telah melakukan penggerebekan terhadap kantor agensi Hook Entertaintment di Chungdam.  Laporan berita menyatakan bahwa para agen menggeledah kantor untuk mencari bukti dari jam 12 siang hingga jam 5 sore. Dikatakan juga bahwa sebenarnya sangat jarang agen federal menggerebek agen hiburan, maka pada awal masa penggerebekan alasan terhadap tindakan tersebut tidak diungkapkan ke publik.  ***

Halaman:

Editor: Rika Saulina

Sumber: Koreaboo.com

Tags

Terkini

Terpopuler

X